
4 Courses
Secara umum tujuan mata kuliah ini adalah mahasiswa mampu merencanakan, memilih, menggunakan dan membuat media pembelajaran yang tepat dalam proses pembelajaran matematika baik media pembelajaran yang berbasis material manipulative atau berbasis ICT. Pada prosesnya mata kuliah ini membahas materi tentang: jenis, fungsi dan kedudukan media pembelajaran baik matematika yang berbasis Material Manipulatif dan media pembelajaran Berbasis Information Communication and Technology (ICT) dalam pembelajaran matematika, menganalisis fungsi dan mampu menggunakan alat kriya untuk mendukung cara pembuatan media pembelajaran matematika berbasis material manipulative, merancang,membuat, menggunakan dan mengevaluasi media pembelajaran berbasis material manipulative, cara penggunaan software pengolah visual grafis seperti (corel draw/canva/adobe photosop), animasi seperti (powerpoint dan macromedia/adobe flash/swishmax, adobe after efects), video seperti (Camtasia/kinemaster/OBS studio), memberikan pengetahuan tentang cara/Teknik produksi media pembelajaran berbasis Virtual Reality (VR) atau Augmented Reality (AR) serta memberikan pengetahuan tentang cara/Teknik publikasi media pembelajaran matematika berbasis material manipulate dan berbasis Information Communication and Technology seperti (E-Pub, Sigil, Class Craft)
Mata kuliah Web Based Learning membahas pemanfaatan sistem manajemen pembelajaran dalam kelas virtual dengan mengintegrasikan pengetahuan web, pengetahuan konten pembelajaran, dan pengetahuan pedagogi mahasiswa sebagai calon guru. Topik diarahkan pada bagaimana mahasiswa memahami esensi pembelajaran berbasis web, menyiapkan kebutuhan konten web untuk pembelajaran, menyusun konten pembelajaran dalam web, berinteraksi melalui web, merencanakan asesmen pembelajaran dalam web, dan merefleksi pembelajaran berbasis web.
Mata kuliah Multimedia Pembelajaran membahas strategi dalam pembuatan konten multimedia yang sesuai untuk kebutuhan pembelajaran. Topik difokuskan pada pengenalan objek pembelajaran, penggunaannya berdasarkan prinsip multimedia, serta mengemasnya berdasarkan pengalaman hasil riset.